Artikel
SOSIALISASI ECOBRICK, AJARKAN SISWA BIASAKAN PEDULI LINGKUNGAN
Tim KKN Citarum Harum UNAIR Desa Sukamukti melakukan pengabdian masyarakat dengan melakukan sosialisasi ke sekolah-sekolah (Selasa, 7/1). Sosialisasi diadakan di dua sekolah dasar yang berada di lingkungan Desa Sukamukti, yaitu SD Sukanagara 01 dan SD Sukanagara 02. Disambut dengan antusias yang tinggi, kegiatan sosialisasi ini dilakukan pada siswa-siswa yang berjumlah 73 siswa. Mahasiswa UNAIR berbagi ilmu mengenai ecobrick, yakni salah satu pemanfaatan sampah plastik untuk dijadikan batu-bata yang nantinya dapat digunakan menjadi kursi, meja, kolam, dan sebagainya. Para siswa juga diajarkan bagaimana memilah sampah yang benar, membedakan sampah basah dan sampah kering, dampak membuang sampah sembarangan serta pembiasaan menggunakan botol minum untuk sehari-hari.
Tidak hanya dilakukan dengan penyuluhan, mahasiswa UNAIR juga memberikan beberapa game agar siswa-siswa semakin antusias dan memahami materi yang disampaikan. Di samping itu, juga ada roleplay membuang sampah pada tempatnya dengan pemilahan yang benar. Sosialisasi diakhiri dengan foto bersama serta meneriakkan jargon “SD Sukanagara, Bebas dari sampah!”
Oleh : Laili Faristin